Senin, 06 November 2017

Video Spesial untuk Ibu Hamil

Video Makanan Bernutrisi untuk Ibu Hamil

Berikut akan disajikantr video tentang nutrisi yang seimbang. Tolong disimak ya Bunda, untuk menjaga calon buah hati bunda tetap sehat 😊




Trimester pertama adalah waktu yang arawan, jika tidak makan-makanan bernutrisi, bayi bisa berakhir cacat.

Minggu, 05 November 2017

Aplikas "Gizi Seimbang pada Ibu Hamil"

Aplikasi " Gizi Seimbang Pada Ibu Hamil"



Aplikasi gizi seimbang pada ibu hamil dibuat untuk membantu ibu hamil untuk  mengetahui takaran gizi yang dibutuhkan selama kehamilan. Pada saat masa kehamilan terjadi perubahan fisik seingga nutrisi yang dibutuhkan juga akan lebih banyak dari sebelumnya. Akan tetapi, pertambahan nutrisi tidak dilakukan dengan sembarangan. Aplikasi ini dapat membantu ibu hamil dalam menentukan takaran nutrisi yang seimbang.

1.1 Menu Utama
 Pada saat membuka aplikasi akan terlihat gambar 1.1. Di sini ada banyak pilihan aksi,seperti informasi ibu hamil, makanan bergizi untuk ibu hamil, resep makanan yang baik dikonsumsi ibu hamil, takaran gigi, tentang aplikasi, dan perhitungan gizi
1.2 Menu: Informasi Ibu Hamil
 Dalam menu ini akan diperlihatkan informasi-informasi apa saja yang dibutuhkan oleh ibu hamil, sehingga dapat membantu setiap ibu untuk mendapat informasi terbaru seputar kehamilan. informasi yang didapat bukan hanya tentang nutrisi makanan tetapi juga info lain seputar kesehatan.
1.3 Menu: Makanan Bergizi
 Menu ini berisi daftar gizi apa saja yang diperlukan selama kehamilan, manfaat gizi tersebut, makanan apa yang mengandung gizi tertentu dan makanan apa yang bisa dikonsumsi oleh ibu hamil.
1.4 Resep Makanan
Menu ini berisi resep-resep masakan yang baik dikonsumsi saat masa kehamilan. Resep makanan yang ada di buku ini juga sudah memperhitungkan standar gizi untuk ibu hamil. Menu masakan yang disajikan pun berbeda dari menu-men biasanya. Terdapat variasi sehingga dapat menggugah selera makan ibu hamil
1.5 Menu: Tip dan Trik Ibu Hamil
 Dalam menu ini disajikan bagaimana tip dan trik selama masa kehamilan, seperti bagaimana cara menjaga kehamilan, bagaimana pola makan ibu yang baik, bagaimana menjaga kesehatan bayi dalam kandungan, dan masih banyak lagi.
1.6 Menu: Hitung Gizi
Dalam menu ini terdapat bagian kosong yang bisa diisi dengan mengetik keyboard. Untuk dapat mengetahui kebutuhan gizi selama kehamilan dapat memasukkan tinggi badan, berat badan, dan umur.

Aplikasi ini bisa didownload pada Google Play Store atau aplikasi serupa dengan mengetik keyword "Nutrisi Seimbang pada Ibu Hamil".

Sekian Review aplikasi ini. Semoga bisa bermanfaat untuk para bunda dalam mengatur makanan dan menjaga calon buah hatinya. 😊

Sabtu, 04 November 2017

Poster Nutrisi Ibu Hamil

Poster Nutrisi Ibu Hamil 

Poster Menu Sehat bagi Ibu Hamil


1. Protein

Protein  diperlukan  plasenta  untuk  membawa  makanan  ke  janin,  pembentuk  hormon dan  enzim  ibu  dan janin. Adanya  kekurangan  energi  dan  protein menyebabkan terbentuknya  organ  yang  lebih  kecil dengan jumlah sel yang cukup dan ukuran sel yang  kecil  sehingga ukuran  plasenta  menjadi  kecil. Volume  darah  ibu  menurun  dan cardiac  output  tidak  adekuat.  Hal  ini  mengakibatkan  menurunnya  aliran  darah  ke plasenta diikuti transfer nutrisi berkurang sehingga pertumbuhan janin terganggu dan berdampak  pada  berat  badan  lahirnya.

 2. Kalsium

Asupan kalsium yang optimal dan status vitamin D ibu yang baik diperlukan untuk memaksimalkan pertumbuhan tulang janin. Meningkatkan asupan kalsium ibu dan status vitamin D selama kehamilan mungkin memiliki dampak positif pada perkembangan tulang janin pada ibu hamil.

 3. Folat

Folat selama kehamilan mempengaruhi berat plasenta yang merupakan faktor penentu dari berat janin. Kekurangan folat selama kehamilan dapat mengakibatkan neural tube defect pada janin.

 3. Zat Besi

Kebutuhan akan zat besi juga mengalami peningkatan untuk pembentukan plasenta dan sel  darah  merah. Kekurangan zat besi dapat menimbulkan gangguan pada pertumbuhan janin baik pada sel tubuh maupun sel otak. Zat besi dikaitkan dengan anemia gizi besi, menjadi salah satu  kontribusi  terjadinya  anemia  ibu  hamil. Kondisi ini dapat mengakibatkan kematian janin dalam kandungan, abortus, cacat bawaan, berat lahir rendah dan menyebabkan bayi lahir dengan anemia.

 4. Vitamin C

Asupan vitamin C dapat membantu penyerapan besi sehingga dapat terserap lebih banyak saat di usus. Dengan mengonsumsi vitamin C ini dapat membantu meningkatkan Hb untuk mengurangi atau mencegah anemia. Vitamin C juga dibutuhkan untuk meningkatkan daya tahan tubuh ibu hamil.

 5. Serat dan Cairan

Konsumsi serat saat kehamilan dapat membantu mencegah konstipasi pada ibu hamil. Selain dengan mengonsumsi makanan berserat bisa juga dengan minum air putih. Konsumsi air putih juga dapat  menhindarkan dehidrasi saat kehamilan.

Daftar Pustaka

1. Hubungan Asupan Gizi dan Status Gizi Ibu Hamil Trimester III dengan Berat Badan Lahir Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Suruh. Rukmana, Siva Candra. Semarang : s.n., 2013.

Jumat, 03 November 2017

4 Tumbuhan Ajaib untuk Ibu Hamil

4 Tumbuhan Ajaib untuk Ibu Hamil

                Tahukah bunda, nutrisi yang bunda konsumsi sangat berpengaruh terhadap perkembangan buah hati. Kekurangan nutisi saat kehamilan dapat membahayakan bunda dan calon buah hati. Nutrisi seimbang bisa mengatasi berbagai macam gangguan perkembangan yang disebabkan karena kekurangan nutrisi tertentu seperti asam folat, kalsium, zat besi, magnesium, vitamin B6, omega 3 dan protein. Beberapa nutrisi diatas dapat diperoleh dari tumbuhan, baik sayur maupun kacang-kacangan. Berikut beberapa tumbuhan yang sangat yang sangat bernutrisi untuk ibu hamil.

Bayam merah


Anemia karena defisiensi zat besi adalah masalah yang sering dihadapi oleh ibu hamil. Bayam merah adalah nutrisi yang kaya akan zat besi, vitamin A, vitamin C, dan kalsium. Karena kandungan zat besi yang lebih banyak (7 mg/100g), bayam merah dapat dimanfaatkan sebagai alternatif untuk mencegah dan mengatasi anemia defisiensi zat besi.

Kedelai


    Kedelai adalah salah satu tumbuhan yang kaya akan omega 3. Selain omega 3 kedelai juga mengandung protein, asam folat dan serat dalam jumlah yang tinggi. Manfaat kedelai untuk ibu hamil adalah mencegah kecacatan selama kehamilan karena mengandung zat besi dan folat.
 

      Kacang almon

      Almon bisa menjadi asupan yang baik untuk ibu hamil, asalkan diolah dahulu dengan benar. Adapun manfaat kacang almon untuk hamil karena almond mengandung protein, vitamin E dan zat antioksidan yang sangat baik untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan janin. Selain itu mengonsumsi almon juga sangat baik untuk menjaga ibu hamil agar selalu bugar dan sehat karena protein yang terkandung dalam kacang almon. 

       Pisang

Pisang banyak mengandung vitamin B6 (2,1 mg/100 gram) dan kaya akan asam folat. Asam folat berperan penting dalam pembentukan sel darah merah dan membantu perkembangan sistem syaraf bayi dan membantu perkembangan otak dan sumsum tulang belakang. Mengonsumsi pisang pada tahap awal kehamilan dapat mencengah terjadinya cacat pada calon buah hati. Pisang juga mengandung kalium yang tinggi sehingga baik untuk menjaga kaki agar tidak bengkak yang biasanya akan terjadi pada trimester ketiga.



 Daftar pustaka



1. Faktorfaktor yang Mempengaruhi Konsumsi Sayur dan Buah pada Ibu Hamil di Indonesia. Hanani, Zatalina, Suyatno and Fatimah, Siti. Semarang : s.n., 2016, Vol. 4.

2. Pemanfaatan Bayam Merah (Blitum Rubrum) untuk Meningkatkan Kadar Zat Besi dan Serat pada Mie Kering. Suwita, I Komang, Razak, Maryam and Putri, Rizqa Putri. 2013.